Di Jawa Timur, tepatnya Kota Tembakau atau Jember, memiliki segudang wisata yang sangat menarik untuk kalian kunjungi. Salah satu wisata yang wajib kunjungi adalah Pantai Papuma ini sob. Pantai ini merupakan pantai yang menjadi tempat wisata paling favorit untuk para wisatawan yang akan melewati kota Jember.
Apasih Pantai Papuma Itu?
Nama Pantai Papuma merupakan akronim dari Pantai Pasir Putih Malikan atau bisa disebut juga dengan nama Tanjung Papuma. Pantai ini sendiri bisa disebut dengan hidden gems karena letak pantai ini sendiri berada di belakang sebuah bukit. Sehingga keindahan dari pantai ini tidak usah diragukan lagi sob!
Pantai Papuma juga sering disebut dengan Raja Empatnya Kota Jember. Kenapa begitu bang? Karena sepanjang pantai terdapat bebatuan karang dengan ukuran yang beragam, mulai dari kecil hingga besar.
Apalagi saat matahari terbenam, suasana dari Pantai Papuma akan semakin indah. Cahaya matahari yang melewati bebatuan besar, rasanya sangat candu untuk dilihat. Tidak sedikit pasanan yang menghabiskan masa bulan madunya di Pantai Papuma.
Oh ya sob, ombak di Pantai Papuma termasuk besar dan agak berbahaya jika dipakai untuk snorkeling. Tapi tidak menutup kemungkinan jika kalian ingin berenang, kalian bisa berenang dipinggir pantai sambil bermain pasir putih. Suasana yang sejuk dengan suhu 25 derajat hingga 32 derajat membuat kalian merasa betah dan ingin berlama-lama saat berwisata ke sini.
Mitos Pantai Papuma
Pantai indah nan cantik ini tidak luput dengan mitos dan kisah mistis yang menyertainya. Lokasi yang berada di kawasan pantai selatan ini menjadi salah satu alasan terbentuknya kisah mistis itu.
Sehingga Pantai Papuma sendiri disebut-sebut berada dalam kekuasaan Ratu Nyi Roro Kidul sang penguasa Pantai Selatan. Maka dari itu banyak mitos yang beredar jika ingin berkunjung di pantai ini tidak boleh memakai baju berwarna hijau.
Cerita mitos lain yang tersebar di beberapa wilayah yang ada di sekitar Pantai Papuma, yaitu Gua Lowo yang dipercaya oleh orang sekitar merupakan tempat bersemayamnya Dewi Sri Wulan. Gua Lowo ini hanya bisa dikunjungi jika air laut sedang surut saja, karena letaknya yang berbatasan langsung dengan Pantai Papuma.
Di Pantai Papuma ada sekitar 7 pulau kecil dan semua pulau memiliki nama. Kecuali satu pulau yang tidak bernama, karena keangkerannya. Konon katanya pulau tersebut dihuni oleh ribuan ular yang sangat berbisa dan hingga saat ini tidak ada satupun warga yang berani untuk pergi ke pulau tersebut.
Lokasi Pantai Papuma Jember
Pantai Papuma Jember masih dalam satu rangkaian dengan Pantai Selatan. Lokasi tepatnya berada di Desa Lojejer, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember.
Rute untuk menuju Pantai Papuma dari arah Jember, ketika berada di perempatan Mangli belok ke arah kiri terus lurus saja, apabila ada lampu merah tetap lurus ikutin jalan.
Jika sudah sampai di kecamatan Wuluhan harap pelankan kendaraan kalian. Karena pintu masuknya berada di sebelah kanan dan jalannya kecil sehingga kalian jangan sampai keterusan. Tapi tenang saja sob, jika kalian kebablas, kalian bisa masuk melalui Pantai Watu Ulo.
Wisata Apa Ajasih di Pantai Papuma?
1. Bukit Siti Hinggil
Bukit Siti Hinggil merupakan salah satu spot untuk melihat panorama Pantai Papuma. Pemandangan dari Bukit Siti Hinggil meliputi lautan lepas, batu karang di barat dan Pulau Nusa Barung, sangat memukau bukan sob?
Di bagian puncak dari bukit ini terdapat gazebo untuk kalian bersantai sambil menikmati pemandangan alamnya.
Beredar mitos jika bebatuan karang besar tersebut akan berubah posisi seiring hembusan angin dan deburan ombaknya. Itulah yang mendasari penamaan dari pantai ini, dimana Malikan artinya "berbalik"
2. Karang Besar
Pantai Papuma juga dilengkapi dengan pulau-pulau karang yang terletak sekitar 2 mil dari pinggir pantai. Warga sekitar Pantai Papuma menamai masing-masing pulang karang ini diantaranya sebagai Pulau Kresna, Pulau Narada, dan Pulau Batara Guru. Jika sedang surut dan ombak tidak besar, kalian bisa menyewa kapal nelayan untuk mengunjungi pulau-pulau tersebut.
3. Goa Jepang
Ternyata tak hanya keindahan pantai saja yang disuguhkan. Tetapi juga menyimpan sebuah sejarah Indonesia di situs Goa Jepang. Goa Jepang yang menyerupai benteng ini merupakan tempat pertahanan pada masa perang dunia II dan pengintaian tentara Jepang ke arah laut selatan.
Untuk bisa ke Gua Jepang ini, kalian harus melewati kawasan hutan jati di sekitarnya.
4. Goa Lowo
Melewati bukit ke arah Pantai Papuma. kalian akan menemukan Goa Lowo. Goa Lowo atau sering disebut Goa Kelelawar ini berada di bibir pantai dengan kedalam mencapai kurang lebih 30 meter.
Saat air pantai sedang surut, kalian bisa mendekat dan melihat area dalam goa ini loh sob!
5. Melihat Sunrise dan Sunset
Untuk kalian yang sedang mencari spot foto bahkan video mengenai sunrise atau sunset, Pantai Papumalah jawabanya. Karena kalian bisa mengabadikan fenomena langit di Pantai Papuma.
Untuk mendapatkan golden hour kalian bisa datang sekitar pukul 16.45 WIB.
Tiket dan Jam Operasional Pantai Papuma
- Tiketnya sendiri dibandrol dengan harga Rp 25.000,- per orang.
- Biaya parkir mobil sebesar Rp 10.000,- dan motor sebesar Rp 5.000,- per unitnya.
Jam operasional Pantai Papuma dibuka setiap hari Senin hingga Minggu, selama 24 jam nonstop. Namun mengingat akses jalan menuju pantai yang cukup berliku dan dipenuhi tanjakan serta turunan ditambah lagi lampu jalan yang sangat minim, sebaiknya kalian datang sebelum malam sob!
Fasilitas yang diDapatkan
Pantai Papuma memiliki fasilitas umum yang sangat memadai, yakni dengan adanya:
- Area parkir yang sangat-sangat luas
- Kamar mandi
- Warung makanan dan minuman
- Gazebo
- Penginapan atau Resort
Penginapan di Pantai Papuma
Harga per malamnya antara Rp 100 ribuan hingga Rp 1 jutaan.
Posting Komentar